Jalur Gunung Lumpuh

Jalur Gunung Lumpuh

TABA PENANJUNG, Bengkulu Ekspress- Akses lalu lintas (lantas) di kawasan gunung di Desa Tanjung Heran, Kecamatan Taba Penanjung, Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) lumpuh total. Sebuah truk dengan nopol BM 9387 HG yang sedang membawa alat berat mogok di tengah jalan hingga mengakibatkan lalu lintas terganggu. Selain itu, kemacetan semakin parah setelah salah satu mobil box milik Indomaret dari arah berlawanan terperosok ke tepi jalan saat hendak menyalip truk yang mogok tersebut.

Akses lalu lintas sempat terputus selama kurang lebih 2 (dua) jam, yakni sejak pukul 06.00-08.00 WIB, Rabu (2/1). Kemacetan kendaraan kurang lebih sepanjang 5 (lima) kilometer (km). Baik dari arah Kabupaten Kepahiang maupun dari arah Kota Bengkulu.

Kapolres Bengkulu Utara (BU), AKBP Ariefaldi Warganegara SH SIK MM melalui Kapolsek Taba Penanjung, Iptu Kadi Kartiko SIK didampingi Bhabinkamtibmas, Aipda Anis Kartiko B membenarkan adanya peristiwa tersebut. Untuk mengurai kemacetan, jelas Kapolsek, pihaknya telah menurunkan alat berat berupa excavator tersebut ke badan jalan dan memindahkan truk yang tengah mogok.

\"Akses lalu lintas bisa kembali normal pada pukul 09.00 WIB. Meski demikian, personel Polsek Pondok Kelapa dengan dibackup anggota Unit Lantas Pabung Benteng tetap berada di lokasi sembari menunggu mobil dan alat berat dipindahkan ke lokasi lain,\" kata Kapolsek.

Menurut Kapolsek, pihaknya belum bisa memberikan keterangan lebih rinci mengenai penyebab mogoknya truk pengakut alat berat yang melaju dari arah Kota Bengkulu tersebut. \"Sesaat setelah mobil mogok, sopir truk langsung melarikan diri dan meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP). Saat ini, kami masih menunggu pemilik kendaraan untuk dimintai keterangan dan membawa truk serta alat berat,\" demikian Kapolsek.(135)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: